Book Now

Book
Your Stay

Check In
Check Out
No. of Rooms
Adult(s)
Children
Promo Code

Kenalan dengan salah satu Mamalia Kecil Meerkat

 

Puncak, Februari 2024

Bogor – Mamalia imut dan lucu ini bisa kamu jumpai di Royal Safari Garden, dan satwa ini bernama Meerkat, Yuk kita simak penjelasannya.

 

Meerkat merupakan satwa sejenis mamalia kecil yang termasuk dalam famili Herpestidae, yang juga mencakup mangusta. Meerkat dikenal karena perilaku sosial mereka yang kompleks dan kebiasaan mereka yang hidup dalam kelompok besar yang disebut mob atau klan. Mereka biasanya ditemukan di padang rumput dan gurun di bagian selatan Afrika, seperti di Namibia, Botswana, dan Afrika Selatan.

 

Namun tidak perlu jauh jauh ke Afrika, kamu bisa jumpai mamalia kecil ini alias Meerkat di area Africa Adventure Royal Safari Garden, dan kamu juga bisa melihat mereka sambil sarapan pagi di De’Savana Restaurant selain ada Meerkat terdapat satwa manca negara lain yang bisa kamu lihat bahkan bisa berinteraksi langsung seperti Zebra, Wallaby dan masih banyak lagi.

 

Meerkat juga memiliki tubuh yang ramping dengan bulu berwarna cokelat atau abu-abu, memiliki garis-garis hitam di punggung mereka. Mereka pun memiliki telinga besar yang memungkinkan mereka mendengar dengan baik, serta mata besar yang membantu dalam pengamatan predator. Meerkat juga dikenal dengan postur tegak mereka saat berjalan, yang memberikan mereka penampakan yang khas. Selain itu fakta unik meerkat adalah diantaranya kebal terhadap racun Kalajengking, Meerkat hanya keluar siang hari untuk berburu mencari makan pada siang hari, setelah matahari terbit mereka akan keluar mencari makan.

 

Makanan utama meerkat yaitu terdiri dari serangga, tetapi mereka juga terkadang memakan reptil, burung kecil, dan buah-buahan. Meerkat sering kali melakukan peran penting dalam ekosistem dengan mengendalikan populasi.

 

Gimana menarik bukan?, jadi tunggu apalagi ajak keluarga, orang terdekat mu ke Royal Safari Garden agar bisa staycation sambil belajar tentang satwa endemic hingga mancanegara.

Liburan ke puncak?, ya di Royal Safari Garden.

 

More Info:
Call: 02518253000
WA: 082168253000
IG: @royalsafari_garden

Booking Via Website:
www.royalsafarigarden.com