Book Now

Book
Your Stay

Check In
Check Out
No. of Rooms
Adult(s)
Children
Promo Code

Kids Activities di Royal Safari Garden

Puncak, Oktober 2023

Bogor – Melibatkan anak –  anak dalam berbagai aktivitas tidak hanya memberikan mereka hiburan, tetapi membantu tumbuh kembang mereka secara keseluruhan dan dalam tumbuh kembang anak perlu didukung dengan aktivitas yang menarik, seru, juga bermanfaat bagi mereka untuk membentuk emosional, kognitif dan fisik yang baik.

Royal Safari Garden sangat mendukung aktivitas edukasi untuk anak – anak agar bisa memiki wawasan luar terutama edukasi satwa dan bakat anak, dan Royal Safari Garden memiliki berbagai macam aktivitas menarik untuk sang buah hati, aktivitas ini salah satu aktivitas edukasi yang mengajak anak – anak  menambah wawasan mengenai satwa – satwa, lalu ada edukasi cara untuk interaksi dengan satwa langsung, ada kelas untuk mengasah bakat, dimeriahkan dengan games berhadiah dan yang terakhir ada presentasi program menarik di Royal Safari Garden  bukan hanya meriah tetapi juga bermanfaat.

Berikut adalah aktivitas menarik dan bermanfaat untuk anak – anak:

  1. I Love In The Class
  2. Cooking Class

Sebuah kegiatan kelas memasak, anak akan di edukasi bagaimana caranya memasak menu tertentu oleh chef, kegiatan ini ada saat long weekend.

  1. Art Creative Class

Sebuah kegiatan untuk meningkatkan kreasi seni anak, anak akan di ajarkan untuk menggambar, mewarnai dan hasil karya dapat dibawa pulang, kegiatan ini ada saat weekend.

  1. Picnic with Llama

Kegiatan yang bisa kamu nikmati saat di malam minggu dan long weekend, kamu bisa picnic dimalam hari sambil nonton film – film seru, melihat pertunjukan badut, berinteraksi dengan satwa dan bermain permainan yang sudah disediakan, picnic with Llama ini berlokasi di lapangan Camell persis didepan hotel Giraffe,

  1. Animal Education

Kegiatan animal education ini merupakan kegiatan untuk menambah wawasan anak tentang satwa yang akan di sampaikan oleh animal keeper Royal Safari Garden, animal education ini bisa kamu jumpai saat berkunjung ke setiap wahana yang terdapat satwa di dalamnya seperti Africa Village, Herbivore Feeding, Bird Park dan Reptil Island, kamu juga akan mendapatkan Animal Education tentang Gajah di Lapangan Bale Banjar setiap weekend.

  1. Animal Show

Kegiatan Pertunjukan satwa atau lebih dikenal dengan animal show ini adalah salah satu kegiatan favorit, karna kamu akan melihat berbagai atraksi seru dan menarik dari satwa – satwa Royal Safari Garden seperti atraksi dari burung kaka tua, burung Rangkong, anjing, dan masih banyak lagi.

  1. Animal Feeding

Animal Feeding ini adalah aktivitas untuk memberi makan satwa, dan kamu dapat menjumpai satwa yang beragam, terdapat satwa tertinggi di dunia yaitu Jerapah, Patagonian Mara, Kuda Poni, dan berbagai macam burung.

 

Gimana seru dan menarik bukan?, kapan lagi bisa staycation bisa sambil belajar tentang satwa. Yuk ajak keluarga dan orang terdekat kamu ke Royal Safari Garden.

Liburan ke Puncak? Ya di Royal Safari Garden.